PERINGATAN: Untuk tujuan higienis dan menghindari risiko kebocoran air selama penyimpanan, pastikan
Anda mengosongkan reservoir setelah digunakan.
Memasang / Melepaskan / membersihkan sisir
Jika Anda ingin membersihkan sisir, Anda dapat melepaskannya dengan mengikuti diagram di bawah.
Penting, Anda harus melepaskan sisir setelah sisirnya dingin guna menghindari luka bakar.
Sisir dapat dibersihkan dalam air bersabun. Periksa bahwa sisir dalam keadaan kering sebelum memasangnya pada alat
pelurus rambut.
8. JIKA ADA MASALAH
RAMBUT SAYA TIDAK LURUS DENGAN BENAR:
• Sudahkah Anda menggunakan alat pelurus rambut pada arah yang benar?
(lihat paragraf 5. CARA MULAI MENGGUNAKAN ALAT PELURUS RAMBUT, 1- arah penggunaan).
• Apakah Anda memilih suhu yang benar?
(lihat tabel yang menunjukkan pengaturan suhu)
• Apakah alat pelurus rambut menghasilkan uap? TIDAK
• Apakah Anda mengisi reservoir dengan benar (lihat paragraf tentang mengisi reservoir,
halaman 166) ?
Jika permukaan air lebih rendah daripada level minimum, isi reservoir, lalu tutup tang selama
kira-kira 90 detik sampai uap keluar.
• Sudahkah Anda memposisikan reservoir dengan benar (lihat paragraf tentang melepaskan
mengisi dan memasang reservoir, halaman 166) ?
• Apakah alat pelurus rambut pada suhu yang benar? Tunggu sampai angka yang menunjukkan
suhu yang Anda pilih telah berhenti berkedip.
• Periksa bahwa kabel uap tidak macet secara tak sengaja.
UAP TIDAK TERLIHAT:
• Di lingkungan yang sangat lembap, mungkin saja, meskipun Anda tidak dapat melihat uap, alat
pelurus rambut masih memproduksi efek yang diperlukan.
ALAT PELURUS RAMBUT TIDAK MAU PANAS:
• Sudahkah Anda memeriksa bahwa alat pelurus rambut tidak dalam mode hemat energi? (lihat
paragraf tentang mode hemat energi, halaman 168).
• Sudahkah Anda menyolokkan alat pelurus rambut ke stopkontak dan menekan terus tombol ON/OFF
untuk menghidupkannya?
ANDA TIDAK DAPAT MENGUBAH SUHU ALAT PELURUS RAMBUT:
• Mungkin Anda dalam mode terkunci (simbol gembok akan ditunjukkan pada layar).
Untuk membuka kunci alat pelurus rambut, tekan terus tombol + atau tombol -.
169
INDO